Kamis, 28 November 2013

Agar Kencan Tak Terkesan Diam

Memang terkadang rasanya canggung di awal perkenalan, apalagi Anda atau dia berusaha menjaga image masing-masing agar tidak membuat pasangan jadi ilfeel. Tetapi permasalahannya, tidak semua wanita pandai memilih topik pembicaraan dan bisa menyampaikan berbagai hal dengan baik kan? Dan mungkin itu termasuk Anda, yang sering kehilangan topik dan mendadak membisu di tengah kencan bersama pria gebetan Anda.
Kami punya beberapa tips yang bisa Anda praktekkan, dan menghidupkan perbincangan hangat dengan gebetan Anda. Cara ini mudah dan kami yakin Anda pasti bisa mengatasinya.







Jangan pernah terlalu berpikir keras tentang pertanyaan apa yang harus Anda tanyakan kepadanya. Ikuti saja perbincangan yang ada. Bicarakan segala sesuatu yang Anda lihat di depan Anda, mungkin itu cuaca, keramaian, atau mungkin poster film di dekat Anda.
Semua bisa dijadikan bahan pembicaraan kok, apabila Anda tidak takut dan berani membuka percakapan.
Kalau satu topik akhirnya berakhir dengan keheningan lagi, pikirkan topik lain untuk menyambungnya sampai percakapan Anda benar-benar hangat.


Yang satu ini memang agak menantang, tetapi yang terpenting jangan menanamkan pikiran Anda takut kalau lelucon Anda tidak lucu. Tertawa saja pada lelucon Anda, maka dia akan ikut menghargai lelucon Anda kok. Dan bahkan, kalau mungkin ia merasa Anda perlu dibantu, ia yang akan memecahkan suasana dan membalas lelucon Anda.


Dalam hal ini, Anda harus tahu bahwa menanyakan soal masa lalu yang pribadi dan hal-hal pribadi tidak kami sarankan. Lebih baik tanyakan saja hal-hal umum, apa makanan kesukaannya, apa yang biasa ia lakukan di weekend, atau sudah pernah liburan ke mana saja?
Topik-topik pertanyaan yang Anda pilih memang sebaiknya yang bisa membuat ia bercerita panjang lebar. Sehingga Anda tak perlu bingung mencari bahan pembicaraan. Sesekali, Anda cukup menimpali dan memancingnya berbicara lebih banyak lagi.

 
Yang dimaksud mendengar yang aktif adalah, Anda benar-benar memperhatikan apa yang diceritakannya dengan seksama. Fokuskan telinga dan pikiran hanya padanya, sehingga pikiran Anda tidak melayang-layang dan malah membiarkan ceritanya masuk telinga kiri dan keluar telinga kanan.
Sesekali ulangilah kalimatnya, yang menunjukkan bahwa Anda menyimak pembicaraannya dengan baik.

Minggu, 24 November 2013

Sehatkan Badan Dengan Tertawa



Inilah beberapa manfaat sehat dari tertawa:

Pembuluh Darah Lebih Sehat
Pada sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Maryland untuk menguji kesehatan pembuluh darah relawan, ditemukan bahwa orang yang suka menonton komedi memiliki pembuluh darah yang lebih sehat dibandingkan mereka yang suka nonton drama. Pembuluh darah pecinta drama lebih tegang dibanding penyuka film komedi. Itu artinya, kesehatan jantung Anda juga lebih bagus.

Memudahkan Tidur dan Tubuh Lebih Rileks
Tertawa lepas dapat membantu pelepasan kelenjar yang mengeluarkan hormon menekan rasa nyeri. Selain itu, saat Anda tertawa, tubuh secara langsung melepas hormon bahagia yang dapat menekan hormon stres. Jadi jika Anda sedang sakit karena banyak pikiran, tertawa bisa jadi obatnya. Anda yang susah tidur juga bisa mencoba tertawa di siang hari agar tidur lebih nyenyak.

Sistem Kekebalan Tubuh Lebih Baik
Semakin jauh dari stres, semakin baik kekebalan tubuh Anda. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, tingkat stres Anda bisa berkurang dengan banyak tertawa. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa orang yang suka humor dan komedi memiliki antibodi yang lebih baik dan dapat melawan infeksi yang menyerang tubuh. Sistem imun tubuh akan lebih baik melindungi Anda dari serangan, flu, demam dan batuk.

Menstabilkan Kadar Gula Darah
Sebuah penelitian yang dilakukan pada 19 orang memperlihatkan hubungan antara tertawa dan kadar gula dalam darah. Para relawan dibagi menjadi dua kelompok, yang pertama diberi makanan dan langsung ikut kelas perkuliahan, sedangkan kelompok kedua diberi makanan yang sama lalu diajak menonton film, komedi. Hasilnya.. kelompok yang menonton film komedi memiliki kadar gula darah lebih stabil.
Dengan banyaknya manfaat dari tertawa, maka perbanyaklah bercanda dengan teman-teman Anda. Atau yang lebih mudah.. tontonlah film komedi yang bisa membuat Anda tertawa terbahak-bahak.

Kebaikan Ngemil Kacang

Ada banyak jenis kacang yang tumbuh di seluruh dunia. Yang paling terkenal adalah kacang tanah, kacang mede dan kacang almond. Selain rasanya gurih dan enak, ternyata kacang bisa mengurangi risiko kematian.
Tidak perlu bahan makanan mahal, kacang bisa membuat hidup Anda makin hidup. Orang yang makan 100 gram kacang secara rutin akan mengurangi risiko kematian hingga 20 persen, dibandingkan mereka yang mengonsumsi camilan tidak sehat. 


"Orang yang mengonsumsi kacang secara teratur mengalami penurunan signifikan pada berbagai penyebab kematian," ujar peneliti senior, Dr Charles Fuchs, yang juga merupakan direktur Gastrointestinal Cancer Center di Boston.

Penelitian yang sudah dilakukan selama 30 tahun ini menunjukkan bahwa makin banyak jumlah porsi kacang yang dikonsumsi rutin, risiko kematian akan semakin turun. Konsumsi kacang juga dikaitkan dengan rendahnya risiko kematian akibat kanker, penyakit jantung dan penyakit pernapasan.
Jenis kacang yang direkomendasikan para ilmuwan adalah kacang almond dan mede. Pengolahan kacang juga harus diperhatikan. Kacang akan makin sehat jika diolah tanpa minyak atau hanya melalui proses panggang.

Rabu, 20 November 2013

Jangan Sepelekan Nyeri Yang Tak Biasa

Terlihat sepele, padahal sebenarnya nyeri merupakan gejala penyakit yang Anda derita. Bisa saja merujuk pada penyakit yang parah dan berbahaya.
Apabila nyerinya kerap datang dan sering mengganggu aktivitas, lebih baik jangan dibiarkan begitu saja. Anda harus lebih waspada dan berani memeriksakan ke dokter.



Nyeri di dada
Rasa nyeri di dada ini bisa disebabkan karena stres atau lifestyle yang buruk. Anda juga perlu waspada kalau nyeri ini datangnya terlalu sering bisa saja ia adalah gejala serangan jantung.
Intensitasnya biasanya akan semakin meningkat dan tiba-tiba terasa begitu saja. Nafas juga akan pendek-pendek dan tubuh sangat lemas serta lelah.


Nyeri di kepala
Nyeri di kepala biasanya terasa saat Anda sedang berpikir keras atau saat sedang mengalami masalah. Ini adalah tanda bahwa Anda terkena stres, kurang tidur, atau mungkin ada gangguan pada kepala.
Apabila kemudian nyerinya disertai migrain serta nafas yang pendek-pendek, Anda harus curiga dan segera memeriksakan diri. Migrain yang seperti itu disebut juga aneurism, seperti bom yang akan meledak setiap saat karena merusak bagian selaput otak.


Nyeri di perut
Nyeri di perut yang satu ini bukan karena nyeri haid ya, tetapi bisa menyerang siapa saja, baik pria maupun wanita. Biasanya rasa nyeri ditemani dengan kembung serta mual. Apabila feses sampai berwarna hitam, maka terjadi pendarahan pada organ dalam.
Nyeri di perut ini menunjukkan gejala infeksi perut, infeksi pencernaan, kanker, penyakit ginjal, dan lain sebagainya.



Nyeri di kaki
Nyeri pada kaki atau lutut disebabkan karena stres, diet yang salah, serta kekurangan nutrisi. Namun, terkadang nyeri di kaki ini dialami oleh wanita ketika sedang menstruasi.
Tetapi kalau nyerinya diikuti bengkak, maka kemungkinan ada pembekuan darah atau arthritis. 



Nyeri di punggung
Nyeri punggung bisa disebabkan karena salah posisi tidur atau salah posisi duduk. Anda patut mencurigai tulang belakang Anda yang mungkin posisinya tidak pada tempatnya apabila nyerinya disertai rasa sakit dan bengkak.

Jumat, 15 November 2013

Aurora Beroalis

Fenomena alam kerap terjadi pada bumi dan di sekitar kita. Seperti gempa bumi, hujan, gunung meletus, merupakan beberapa fenomena yang kerap terjadi di beberapa daerah di dunia. Dan karena seringnya fenomena ini terjadi, hal-hal tersebut sudah bukan lagi menjadi fenomena alam yang dirasa aneh dan tak wajar.

Aurora adalah sebuah fenomena alam yang sering terjadi hanya di beberapa daerah tertentu saja di dunia. Fenomena yang menyerupai pancaran cahaya yang menyala-nyala ini hanya akan terjadi di kutub utara dan juga kutub selatan. Aurora sendiri terjadi akibat adanya interaksi antara medan magnetik yang dimiliki planet tersebut dengan partikel bermuatan yang dipancarkan oleh Matahari.

Aurora borealis selalu terjadi di antara September dan Oktober dan Maret dan April. Fenomena aurora di sebelah Selatan yang dikenal dengan Aurora Australis mempunyai sifat-sifat yang serupa.Tapi kadang-kadang aurora muncul di puncak gunung di iklim tropis. Dan di beberapa bagian negara Eropa, cahaya-cahaya Aurora terlihat di ufuk utara seperti seolah matahari akan terbit dari arah tersebut

Red Tides adalah sebuah fenomena alam di mana air laut akan berubah warna menjadi merah yang disebabkan oleh fitoplankton. Dan fenomena ini sendiri merupakan fenomena berbahaya yang dapat merugikan kematian pada makhluk hidup yang berada di air. Bahkan, Red Tides juga dianggap dapat berbahaya bagi kesehatan manusia tatkala mengonsumsi ikan maupun kerang yang terkontaminasi oleh Red Tides.

Fenomena ini sangat merugikan terutama bagi para nelayan yang pada akhirnya tak lagi memiliki hasil tangkapan akibat racun yang mematikan. Hal-hal yang terjadi pada fenomena ini adalah di mana suhu permukaan laut menjadi hangat, salinitas rendah, kandungan gizi yang tinggi, dan laut yang tenang. Namun seperti yang kita lihat, warna laut akan berubah menjadi kemerah-merahan.

Senin, 11 November 2013

Lentikkan Bulu Mata Anda

Sayangnya, tidak semua wanita beruntung memiliki bulu mata yang panjang dan lentik. Tapi jangan sedih, Anda bisa memiliki bulu mata yang panjang dan lentik dengan perawatan alami ini.

Oles Minyak Zaitun dan Vitamin E

Untuk menstimulasi pertumbuhan bulu mata, Anda bisa menggunakan minyak zaitun atau minyak vitamin E pada malam hari. Bersihkan wajah dan bagian mata, keringkan. Oleskan minyak zaitun atau vitamin E pada pangkal bulu mata. Saat bangun tidur, bersihkan bulu mata dengan pembersih khusus daerah mata.


Bersihkan Maskara dan Eyeliner Sebelum Tidur

Salah satu penyebab kerontokan bulu mata adalah kebiasaan tidak membersihkan maskara dan eyeliner. Kebiasaan ini akan semakin parah jika Anda tidur dengan mata masih memakai eyeliner dan maskara. Pori-pori akar bulu mata akan tertutup dan membuat kerontokan. Karena itu, bersihkan maskara dan eyeliner dengan eye makeup remover.

Beri Nutrisi Dari Dalam

Selain perawatan dari luar, akan lebih baik jika Anda memberi nutrisi dari dalam. Bulu mata akan tumbuh sempurna jika Anda rajin memberi nutrisi yang tepat. Perbanyak konsumsi makanan yang mengandung vitamin B dan E, misalnya sayuran aneka warna dan kacang-kacangan. Vitamin tersebut akan membuat kulit dan rambut (termasuk bulu mata) terjaga kesehatannya.

Kamis, 07 November 2013

Jika Mau Putus

Ketika seseorang merasa kegagalan cinta atau lebih sering di sebut dengan patah hati, mereka akan memilih untuk mengingkari rasa itu. Yah, beberapa dari mereka justru mengelak rasa sakit yang terjadi akibat kandasnya sebuah hubungan indah dengan sang kekasih. Padahal justru hal inilah yang akan memberatkan seseorang dan akan membuat mereka susah untuk bangkit dari bayang-bayang sang mantan

Ladies, perlu kalian ketahui, ketika sakit hati menghampiri perasaan Anda, hal utama yang harus dilakukan adalah merasakan hal tersebut dalam-dalam. Merasakan kesedihan merupakan cara terampuh untuk membuat hati menjadi lebih baik dan tenang. Menangislah sekeras dan selama yang Anda inginkan agar hati Anda dapat merasa lega dan tenang. Dan ketika Anda merasa sudah siap, kini saatnya untuk membuang jauh-jauh sisa perasaan sakit yang ada di hati.



Hal ini merupakan sesuatu yang penting, tak hanya dalam kehidupan sehari-hari saja. Namun, dalam kisah cinta Anda yang sudah berakhir pun introspeksi merupakan poin penting yang harus Anda lakukan. Di titik inilah Anda harus berpikir dan mengurutkan lagi, kira-kira hal apa yang membuat hubungan Anda dan si dia kandas.

Jangan pernah takut untuk mengakui kesalahan diri sendiri. Karena hal ini dapat membantu Anda untuk lebih mengerti tentangnya dan diri Anda. Ketika Anda mulai mengetahui siapa yang menjadi penyebabnya, maka hal ini akan memberikan rasa rela pada diri Anda untuk melepaskannya.